Lintas Daerah

Polres SBB Pakai Undian Berhadiah Tarik Minat Warga Buano Ikut Vaksinasi

ZonaInfo.id, Piru – Polres Seram Bagian Barat (SBB) memakai undian berhadiah untuk menarik minat warga Pulau Buano, Kecamatan Huamual Belakang mengikuti vaksinasi Covid-19.

Kapolres SBB AKBP Dennie Andreas Dharmawan melakukan kunjungan kerja dan memantau vaksinasi massal di Pulau Buano tersebut, Rabu (16/3/2022).

Polres SBB menargetkan 2000 orang mengikuti vaksinasi. Warga yang datang mendapatkan undian berhadiah berupa paket sembako dan hadiah menarik lainnya.

Kapolres mengatakan, untuk menarik minat masyarakat salah caranya memberikan bonus melalui undian berhadiah bagi warga yang selesai vaksin.

“Ini salah satu cara untuk menarik minat masyarakat untuk meningkatkan jumlah vaksinasi,” jelas Kapolres dalam rilisnya.

Menurutnya, dengan cara tersebut maka masyarakat akan datang untuk mengikuti vaksinasi. Bonus yang diberikan bervariasi.  Seperti kulkas, handphone dan sembako.

“Dengan cara undian ini akan meningkatkan target vaksinasi 70 persen. Kami akan terus lakukan sampai ke daerah-daerah kepulauan dan juga pegunungan,” kata Kapolres.

Lanjut Kapolres, vaksinasi merupakan program pemerintah. Presiden juga sudah menginstruksikan untuk melakukan percepatan vaksinasi di semua daerah, termasuk di Bumi Saka Mese Nusa.

Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten SBB, kata Kapolres, masih sangat rendah. Karena itu, Polres SBB terus berupaya serta melakukan inovasi agar capaian vaksinasi sesuai target pemerintah.

Selain vaksinasi Kapolres juga menyempatkan diri mengunjungi Masjid Al-An Mabua Desa Buano Utara, lokasi pembangunan Gedung Gereja Elchadai Desa Buano Selatan dan Baileo Hena Puan Amalatu. (ZI-10)