Parlementaria Maluku

Saulatu Minta Penjabat Bupati Malteng Bangun Rumah Sakit di Serut

ZonaInfo.id, Ambon – Anggota DPRD Provinsi Maluku, Halimun Saulatu meminta Penjabat Bupati Maluku Tengah, Muhamat Marasabessy membangun rumah sakit di Kecamatan Seram Utara (Serut).

Kondisi geografis dan rentang kendali membuat warga Serut sangat sulit berobat.

“Warga Serut sempat kesulitan mendapat pelayanan kesehatan, jika berobat di Kota Masohi sangat jauh, jika dalam kondisi emergency,” kata Saulatu, Senin (31/10/2022) di Baileo Rakyat Karang Panjang Ambon.

Politisi Partai Demokrat ini mengatakan, selama ini hanya ada fasilitas kesehatan setingkat Puskesmas di Serut.

“Akibatnya, warga yang sakit di Serut hendak berobat Kota Masohi, sangat jauh. Begitu juga warga Serut berobat ke Kota Bula, juga cukup jauh,” terangnya.

Ia yakin Penjabat Bupati Malteng memperhatikan sektor kesehatan. Diawal kepemimpinannya, penjabat Bupati sudah mengunjungi rumah sakit dan puskesmas untuk memastikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat lebih maksimal.

“Semoga nantinya dengan kehadiran rumah sakit yang representatif dapat meningkatkan pelayanan kesehatan di Maluku Tengah,” harapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Malteng, Zahlul Ikhsan yang dikonfirmasi mengaku, pihaknya bersama Penjabat Bupati telah mengusulkan pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU) Pratama di empat lokasi termasuk di Kecamatan Serut.

“Jadi ada empat lokasi yang dibangun RSU, yakni pembangunan RSU Pratama Seram Kecamatan Tehoru, Pembangunan RSU Pratama Kecamatan Leihitu, pembangunan RSU Pratama Kawasan Terpadu Mandiri Kecamatan Seram Utara Kobi Serut, dan pembangunan RSU Pratama Pulau  Haruku,” jelas Zahlul.

Ia menambahkan awal Oktober 2022 lalu penjabat Bupati sudah mengusulkan sarana pelayanan kesehatan rujukan  rumah sakit  Pratama ke Komisi IX DPR RI.

“Nah saat ini kita masih menunggu persetujuan pemerintah pusat,” ujarnya. (ZI-10)