Ragam

Lantik Penjabat Sekda, Gubernur Instruksikan Pejabat Birokrasi Bekerja Efektif

ZonaInfo.id, Ambon – Sadali Ie dilantik Gubernur Maluku, Murad Ismail sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Maluku, yang berlangsung di Lantai 7 Kantor Gubernur Maluku, Rabu (19/1/2022).

Pelantik Sadali Ie berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Maluku Nomor 141 Tahun 2022 tanggal 18 Januari 2022. Ia akan bertugas selama tiga bulan kedepan, sampai diangkatnya Sekda definitif.

Gubernur dalam sambutannya mengatakan, pelantikan ini sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2018 guna menghindari kekosongan jabatan sekda dan menjaga kelancaran pemerintahan di daerah Maluku.

“Ini jabatan strategis, dalam kedudukan top manajemen dalam birokrasi,” ujarnya.

Gubernur menyebutkan, ada tiga tugas utama Sekda yang mesti diperhatikan yaitu, membantu kepala daerah menyusun kebijakan, pengorganisasian tugas SKPD dan pelayanan administratif.

Saat ini telah memasuki tahun ke-3 pemerintahannya, kata Gubernur, banyak hal sudah dicapai dalam sektor pembangunan. Oleh sebab itu dirinya menginstruksikan seluruh pejabat birokrasi agar bekerja secara efektif guna menciptakan pembaharuan dalam menciptakan target pembangunan.

Dirinya juga meminta kepada Sekda agar dapat mampu bekerja dalam mewujudkan tata kelola keuangan yang baik dengan mengedepankan prinsip efisien, ekonomis, akuntabel dan transparan. (ZI-17)