ZonaInfo.id, Ambon – Komisi III DPRD Maluku akan meminta penambahan kapal untuk Provinsi Maluku ke Pemerintah Pusat.
“Kita berupaya maksimal untuk adanya penambahan kapal, termasuk pergantian kapal yang dinilai sudah tidak layak,” tandas Wakil Ketua Komisi III, Mumin Refra kepada wartawan, Rabu (15/1/2025).
Armada yang sering digunakan masyarakat di negeri para raja-raja ini, dinilai belum memadai. Masih ada daerah yang hingga kini belum tersentuh pelayaran, baik itu armada milik BUMN, maupun BUMD.
Mumin menjelaskan pengusulan penambahan armada transportasi laut Ke Kementerian Perhubungan maupun PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) pusat, telah dibahas bersama mitra, baik itu Dinas Perhubungan Maluku, BUMD dan PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Ambon.
“Memang ASDP ada 11 kapal, kita maksimalkan agar 10 jalur perhubungan laut terpenuhi,” ujarnya.
Soal jalur transportasi laut yang diusulkan untuk penambahan, menurut Muin tidak bisa ditentukan sendiri, karena memiliki mekanisme tersendiri, yang harus dikoordinasikan dengan Kementerian Perhubungan, termasuk BPTD.
Selain itu pihaknya juga mengusulkan untuk perbaikan fasilitas penunjang armada dalam rangka memberikan kenyamanan kepada masyarakat.
“Kita berharap tidak ada lagi alasan teknis, tetapi semua terpenuhi di seluruh jalur, sehingga pergerakan orang dan barang, itu betul-betul normal terkoneksi secara menyeluruh,” tandas Mumin. (ZI-21)