Ragam

16 Narapidana Lapas Ambon Jalani Asimilasi

ZonaInfo.id, Ambon – Sebanyak 16 narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon mendapatkan hak integrasi untuk menjalani asimilasi di rumah.

Lapas mengeluarkan 16 warga binaan pemasyarakatan (WBP) tersebut pada Rabu (10/8/2022).

“Hari ini kami kembali mengeluarkan 16 orang WBP. Mereka mendapatkan hak integrasi berupa asimiliasi di rumah,” kata Kepala Seksi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik Lapas Kelas IIA Ambon, Meky Patty saat menyerahkan SK asimilasi kepada mereka.

Ia berpesan kepada keluarga untuk mengawasi 16 WBP tersebut. Sebisa mungkin mereka berdiam diri di rumah.

“Hal yang terpenting tidak melakukan tidak melakukan perbuatan melanggar hukum,” ujar Patty.

Hingga kini jumlah WBP yang menjalankan asimilasi di rumah 18 orang dari jumlah WBP di Lapas Ambon sebanyak 469 orang.

Patty menambahkan program asimilasi di rumah masih berlanjut berdasarkan SK Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI Nomor: M.HH-73.PK.05.09 Tahun 2022 tentang Penyesuaian Jangka Waktu Pemberlakuan Asimilasi, Pembebasan Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas dan Cuti Bersyarat Bagi Narapidana dan Anak Dalam Rangka Pencegahan dan Penanggulangan Penyebaran Covid-19. (ZI-10)