ZonaInfo.id, Ambon – Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena menyebut expo pangan dan kerajinan lokal yang digelar GPM Jemaat Rumah Tiga sebagai wadah pemberdayaan bagi UMKM.
“Apa yang ditampilkan dalam kegiatan expo pangan lokal dan kerajinan lokal merupakan sesuatu yang luar biasa. Kerajinannya luar biasa, bahkan pangannya luar biasa. Ini semua menjadi potensi kita di Kota Ambon untuk terus meningkatkan UMKM,” ungkap Wattimena di sela-sela kegiatan Expo Pangan dan Kerajinan Lokal di GPM Jemaat Rumah Tiga, Sabtu (23/9/2023).
Menurutnya, peran UMKM sangat penting untuk menjadi fondasi yang kuat dan kokoh dalam menopang perekonomian di Kota Ambon.
“Saya selalu bilang bahwa pemerintah kota juga mesti berterima kasih kepada GPM karena lewat program-program pelayanan bisa bersinergi dengan program pemerintah,” ujarnya.
Hal ini menunjukkan bahwa dari tingkat pelayanan terbawah dari GPM sudah mulai gerakan keluarga menanam, melaut, memasarkan dan itu sudah berjalan.
“Terima kasih kepada Ketua Majelis Jemaat GPM Rumah Tiga beserta seluruh pendeta dan perangkat pelayan yang telah menginisiasi kegiatan hingga dapat terlaksana dengan baik,” tandas Wattimena. (ZI-10)