
Dukung Karya Musisi Lokal, Pemkot Ambon Kaji Kotak Donasi Digital
ZonaInfo.id, Ambon – Pemkot Ambon Tengah mengkaji untuk menghadirkan Kotak Donasi Digital mendukung karya-karya musisi lokal.
“Pemerintah akan mengkaji peluang untuk menghadirkan Kotak Donasi Digital (Digital Donation Box), agar karya-karya musisi lokal dapat lebih diapresiasi dan mendapatkan dukungan nyata dari publik,” ujar Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena kepada wartawan, usai menutup Perayaan ke-6 tahun Ambon City Of Music (ACOM), yang berlangsung 2 hari, Jumat (31/10/2025) malam di Taman Budaya, Karang Panjang.
Hadir dalam acara penutupan, Ketua TP-PKK Kota, Lisa Wattimena, Direktur Ambon Music Office (AMO), Ronnie Loppies, serta para pimpinan OPD.
Kegiatan ini dimeriahkan oleh para musisi lokal dan juga mancanegara. Mereka membawakan lagu yang sudah diaransemen secara modern dan ada juga tarian-tarian menarik.
“Karena tuntunan penyertaan Tuhan Yang Maha Kuasa, kita semua boleh menyelesaikan seluruh agenda kegiatan dalam rangka memperingati Anniversary ke-6th Ambon Kota Musik,” ujar Wali Kota.
Ia memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi, dan juga kepada masyarakat yang telah datang dan bersama memeriahkan acara ini.
“Melalui kegiatan ini, membuktikan bahwa musik mempersatukan kita semua. Mudah-mudahan di Anniversary ke- 6th Ambon Kota Musik ini, semakin memberikan semangat bagi kita semua untuk terus berbuat yang terbaik bagi Kota Ini,” tandasnya.
Wali Kota meminta semua pihak mendukung kegiatan ini dari tahun ke tahun, agar kegiatanyang lebih besar bisa terlaksanakan.
“Di tahun-tahun ke depan ketika memperingati Ambon sebagai Kota musik, berbagai hal yang lebih besar bisa dapat dilakukan bersama,” harapnya.
Ia mengungkapkan, ACOM tetap menjadi bagian dari UNESCO Creative Cities Network (UCCN), dan baru-baru ini meraih predikat tertinggi “Excellent” dari UNESCO untuk laporan implementasinya.
“Peringatan ini sekaligus menjadi momentum untuk terus mendorong kolaborasi internasional dan memanfaatkan potensi musik serta kreativitas untuk pembangunan berkelanjutan di Ambon,” ujar Wali Kota.
Wali Kota juga menyampaikan selamat kepada Kota Malang dan Bojonegoro yang baru saja ditetapkan sebagai Kota Kreatif oleh UNESCO.
“Hal ini menjadi bukti bahwa setiap daerah di Indonesia memiliki kekayaan dan keunikan budaya yang perlu dijaga bersama,” tandasnya. (ZI-21)
