ZonaInfo.id, Ambon – Saat perayaan Idul Adha Masjid Darul Hasanah di Desa Poka, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon membagikan daging kurban kepada kurang lebih 200 orang yang berhak menerima.
“Daging hewan tersebut dibagikan kepada orang yang berhak mendapatkan daging hewan kurban,” kata Isra, pengurus Masjid Darul Hasanah.
Isra mengaku sebanyak 11 ekor Sapi dan 1 ekor Kambing yang disembelih pada perayaan hari Idul Adha 1443 H, Minggu (10/7/2022).
Hewan kurban itu diperoleh dari PT PLN Persero yang diwakili oleh UPK 3 Maluku, BRI Ambon, BPJN Maluku, Pemerintah Kota Ambon, Pemerintah Desa Poka, dan 1 ekor kambing dari Restoran 88.
“Mereka yang berhak menerima kurang lebih 200 orang,” ungkap Isra.
Atas nama pengurus Masjid Darul Hasanah menyampaikan terima kasih kepada para donatur yang telah membantu dalam perayaan Idul Adha ini.
“Semoga Allah dapat membalas budi baik bapa ibu saudara dan selalu dilimpahkan nikmat kesehatan, umur serta keselamatan sehingga bisa dapat bertemu di Idul Adha tahun depan,” ujarnya.
Sementara itu, panitia hewan Kurban Masjid Al-Musyafa Ongkoliong, Desa Batu Merah, Latara menyampaikan penyembelihan hewan kurban diberikan dari jemaah yang dibagi dalam bentuk kelompok 7.1, yaitu 1 ekor sapi untuk 7 orang dan terbentuklah lima kelompok.
“Kemudian ditambah lagi 3 hewan kurban dari perorangan. Kalau hewan kambing tidak bisa mengunakan metode 7.1 tapi harus perorangan. Jadi secara keseluruhan 11 ekor sapi dan 3 ekor kambing,” jelasnya.
Latara mengungkapkan penyembelihan hewan kurban menjadi bagian yang tak terlepaskan dari perayaan Hari Raya Idul Adha.
“Kurban menjadi salah satu yang dianjurkan bagi umat Islam yang mampu menunaikannyadan berkurban merupakan bentuk tanda syukur atas nikmat Allah,” pungkasnya. (ZI-10)