Kota

Kota Ambon Optimis Juara Umum Popmal IV

ZonaInfo.id, Ambon – Kota Ambon optimis meraih juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi Maluku (Popmal) IV Tahun 2022.

Optimisme itu disuarakan Ketua Umum KONI Kota Ambon, Agus Ririmasse usai melaksanakan Apel Akbar sekaligus pelepasan Kontingen Kota Ambon menuju Popmal IV, Selasa(15/11/2022) di Lapangan Merdeka.

Ririmasse menjelaskan, Kontingen Kota Ambon akan mengikuti 17 cabang olahraga yang dilombakan di Popmal pada 17-27 November 2022.

Untuk cabang olahraga Atletik akan diikuti 20 atlet dan 5 orang official, cabang olahraga Bola Voli 36 atlet dan 14 official, Tinju sebanyak 36 atlet dan 6 official, Panahan 12 atlet dan 3 official, Kempo 17 atlet dan 4 official, Renang 20 atlet dan 2 official, E-sport 18 atlet dan 4 official.

“Futsal 16 atlet dan 4 official, basket 16 atlet dan 4 official, Silat 16 atlet dan 4 official, Whusu 16 atlet dan 4 official, Taekwondo 14 atlet dan 4 official, Panjat Tebing 8 atlet dan 2 official, dan cabang olahraga Sepeda 6 atlet dan 3 official,” urainya.

Ririmasse mengungkapkan jumlah medali yang dilombakan sebanyak 164 medali emas dan 164 perak.

“Kota Ambon menargetkan perolehan medali di atas 100 medali emas untuk pertahankan predikat juara umum yang sudah tiga kali diperoleh pada setiap perhelatan Popmal,” ujarnya.

Sementara itu Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena mengatakan akan memberikan bonus bagi atlet yang berprestasi dalam ajang Popmal IV.

“Besaran untuk bonus akan kita disesuaikan dengan anggaran Pemkot Ambon,” ujarnya.

Bodewin mengajak para atlet untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Ambon.

“Tugas kita adalah memberikan yang terbaik bagi kota ini, tugas kita berlomba secara maksimal supaya  kita bisa memberikan sesuatu untuk kota ini,” tandasnya.

Pelepasan Kontingen Kota Ambon menuju Popmal IV ditandai dengan penyerahan bendera Pemkot Ambon oleh Penjabat Wali Kota kepada Ketua Umum KONI yang juga Sekkot Ambon, Agus Ririmasse. (ZI-10)