
Wali Kota Letakkan Batu Pertama Revitalisasi Fasilitas Sumber Air, Mampu Layani 4.000 KK
ZonaInfo.id, Ambon – Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena meletakkan batu pertama revitalisasi fasilitas sumber air Perumdam Tirta Yapono, Kamis (15/1/2026), di Wainitu, Kecamatan Nusaniwe.
Revitalisasi fasilitas sumber air Perumdam Tirta Yapono bagian dari upaya berkelanjutan Pemerintah Kota Ambon dalam memperluas dan menjamin ketersediaan air bersih bagi masyarakat.
Hadir Ketua DPRD Kota, Mourits Tamaela, Sekkot Robby Sapulette, Direktur Perumdam Tirta Yapono, Pieter Saimima, para Pimpinan OPD, dan undangan lainnya
Wali Kota menyampaikan revitalisasi sumber air baru tersebut patut disyukuri karena mampu melayani lebih dari 4.000 kepala keluarga (KK) di Kota Ambon. Sumber air ini menjangkau sejumlah wilayah, diantaranya kawasan Diponegoro Atas, Gunung Nona, Kesya, hingga Benteng Atas dan daerah pegunungan lainnya.
“Kita bersyukur karena dari sumber air ini, lebih dari 4.000 KK bisa terlayani. Ini sangat membantu masyarakat yang selama ini mengalami keterbatasan air bersih,” ujarnya kepada wartawan usai meninjau area Perumdam Tirta Yapono.
Ia mengatakan, jika Kota Ambon memiliki dua atau tiga sumber air tambahan dengan kapasitas serupa, maka seluruh warga yang hingga kini belum menikmati air bersih dapat terjangkau secara merata. Oleh karena itu, pemerintah terus berupaya mencari dan mengembangkan sumber-sumber air baru.
Wali Kota telah menginstruksikan Direktur Perumdam Tirta Yapono untuk meninjau potensi sumber air di sejumlah lokasi lain, seperti kawasan Benteng bagian atas, wilayah pegunungan, sumur-sumur bor yang telah ada, serta sumber air di kawasan Halong.
“Kalau kita hanya bergantung pada satu sumber air, suatu saat bisa berdampak. Karena itu, kita harus memiliki banyak alternatif sumber air,” ujarnya.
Lanjutnya, seluruh upaya yang dilakukan ini merupakan bagian dari program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon, dimana penyediaan air bersih menjadi poin utama. Dari waktu ke waktu, program tersebut menunjukkan perkembangan dan progres yang semakin positif.
“Air bersih itu kebahagiaan bagi masyarakat. Ketika mereka bisa menikmati air bersih, di situlah kita merasa kerja pemerintah benar-benar dirasakan,” ungkapnya.
Wali Kota berharap dalam beberapa minggu ke depan akan ada lagi titik-titik sumber air baru yang dapat dibuka untuk masyarakat.
Pada kesempatan itu, ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Perumdam Tirta Yapono atas kinerja yang dinilai luar biasa.
“Saya kira kita tidak salah memutuskan untuk mempertahankan Direktur Perumdam Tirta Yapono sampai beliau menyelesaikan tugas dan tanggung jawabnya,” tandas Wali Kota.
Ia menambahkan, debit air dari sumber yang direvitalisasi relatif stabil dari tahun ke tahun. Meski pada musim kemarau terjadi penurunan, namun jumlahnya tidak signifikan. Hal ini semakin memperkuat komitmen pemerintah untuk terus mengembangkan sumber-sumber air baru demi menjamin keberlanjutan layanan air bersih di Kota Ambon. (ZI-21)
