ZonaInfo.id, Namrole – Polsek Waesama, Polres Buru Selatan menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat adat Dusun Weula, Desa Waemasing dan Dusun Alfafa, Desa Kayu Putih.
Kegiatan berlangsung Jumat (20/1/2023) sekitar pukul 11.00 WIT.
Selain Kapolsek Waesama, Ipda Bastian Tuhuteru hadir pula Personil Bhabinkamtibmas Bripka Reny Behuku.
Dalam kesempatan itu Kapolsek Waesama mendengar langsung keluhan-keluhan masyarakat terkait beberapa masalah adat istiadat tentang denda adat perkawinan.
Masyarakat juga banyak memberikan masukan kepada Polri dalam hal ini Polsek Waesama agar sering berkunjung ke dusun-dusun adat.
Kegiatan kurang lebih satu jam itu berlangsung aman dan terkendali. (ZI-18)